Saya menyukai bahasa dan menulis, dan masukan adalah kunci dari pekerjaan kita. Menjadi bagian dari pengembangan manusia di KennisTranslations, termasuk sebagai penyedia layanan bahasa, merupakan pengalaman yang mencerahkan.
Sophie Enderlin adalah penerjemah dan juru bahasa konferensi (AIIC). Lahir di Swiss, sejak usia belia ia sudah terpapar dengan lingkungan multibahasa dan multibudaya. Setelah belajar di Geneva, London, dan Sienna, ia menetap di Lisbon sejak lebih dari 30 tahun yang lalu. Di sanalah ia belajar bahasa Portugis, mengajar Perancis, dan bekerja sebagai continuity assistant di industri sinema, khususnya dengan Pierre Kast dan Alain Tanner. Ia juga bekerja sebagai asisten administrasi yang mengatur katalog dan pameran untuk pelukis Júlio Pomar. Kedekatannya dengan dunia seni membuat Sophie belajar tentang penerjemahan teks dibidang tersebut dan berkeinginan untuk terlibat langsung, sehingga ia mengikuti berbagai pelatihan seni dan menyelenggarakan beberapa pameran. Terinspirasi oleh minat ini dan kecintaannya pada menulis dan berkomunikasi, ia menerbitkan beberapa artikel di www.lepetitjournal.com edisi Lisbon. Sebagai seorang juru bahasa konferensi, Sophie bekerja dengan lembaga-lembaga di Eropa, seperti ILO dan WHO, serta sektor swasta. Pengetahuannya tentang penjurubahasaan konferensi memungkinkannya untuk membentuk tim juru bahasa khusus untuk segala jenis acara.
Kutipan favorit saya:
"Saya adalah tanah liat yang membentuk tangan. Saya adalah perkataan yang dituturkan manusia."
(Charles Causley (I am the Song))
Saya berbicara bahasa: Perancis, Inggris, Portugis, Italia, Jerman
Saya mempelajari: Penerjemahan dan Penjurubahasaan Konferensi